DEPOKNET.COM- Ketua DPD Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) Provinsi Jawa Barat (Jabar), Bambang Hermanto, melakukan kunjungan kerja ke Kantor DPD Golkar Kota Depok Senin (24/3/2025). Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Safari Ramadan yang rutin dilaksanakan oleh DPD MKGR Provinsi Jabar setiap bulan Ramadan.
Bambang Hermanto menjelaskan bahwa kegiatan Safari Ramadan ini sudah menjadi agenda tahunan yang dimulai sepuluh hari yang lalu dengan roadshow ke beberapa daerah, seperti Kabupaten Bandung, Sukabumi, Kota Bandung, dan kini di Kabupaten Bekasi. Setelah Kota Depok, kegiatan ini akan berlanjut ke Kota dan Kabupaten Tasikmalaya pada 25 Maret 2025 mendatang.
“Safari Ramadan ini sudah menjadi kegiatan rutin dari DPD MKGR Provinsi Jabar setiap bulan Ramadan. Kami sudah mengadakan roadshow ke berbagai daerah, dan hari ini kami berada di Kota Depok untuk mempererat tali silaturahmi antara sesama kader Golkar dan MKGR,” ujar Bambang Hermanto.
Pada kesempatan tersebut, Bambang tidak lupa memberikan pujian kepada Ketua DPD Golkar Kota Depok, Farabi El Fouz A. Rafiq, yang juga menjabat sebagai Ketua MKGR Kota Depok. Menurut Bambang, kepemimpinan Farabi telah berhasil membawa kemajuan bagi Golkar di Kota Depok.
“Saya sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh saudara Farabi. Beliau mampu memajukan Golkar di Kota Depok dan membangkitkan kembali kejayaan Golkar di sini. Sebagai Ketua MKGR Kota Depok, beliau juga berhasil mendorong Ormas MKGR untuk terus berkembang. Kita patut bersyukur memiliki sosok seperti Farabi,” ucap Bambang
Bambang juga menambahkan bahwa dirinya akan terus mendukung Farabi dan memberikan semangat agar MKGR dan Partai Golkar terus berkibar di Kota Depok.
Ia mengingatkan bahwa Ormas MKGR merupakan salah satu pendiri Partai Golkar, sehingga peran keduanya sangatlah penting dalam menjaga dan memajukan sejarah serta perjuangan Golkar di Indonesia.
“Saya akan selalu mendukung dan memberikan semangat kepada Farabi agar terus mengibarkan bendera Ormas MKGR dan Partai Golkar. Sejarah mencatat, MKGR adalah salah satu pendiri Golkar, dan kita harus terus menjaga keberlangsungan perjuangan ini,” tambah Bambang.
Sementara itu, Farabi El Fouz A. Rafiq, yang juga menjabat sebagai Ketua DPC Ormas MKGR Kota Depok, menyampaikan bahwa kegiatan Safari Ramadan kali ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar kader Golkar dan MKGR di seluruh Kota Depok yang tersebar di sebelas kecamatan.
Selain itu, kegiatan ini juga menjadi momen untuk membangun soliditas antar anggota dan kader partai.
“Kegiatan Safari Ramadan ini kami rangkai dalam bentuk silaturahmi sesama kader Golkar dan MKGR. Semua kader dari berbagai kecamatan di Kota Depok berkumpul di sini untuk memperkuat soliditas dan kebersamaan. Kami berharap kegiatan ini bisa membawa keberkahan dan segala tujuan kita dapat dikabulkan oleh Allah SWT,” ungkap Farabi.
Farabi juga menegaskan bahwa MKGR dan Golkar merupakan dua entitas yang tidak bisa dipisahkan, dan bersama-sama mereka akan terus berjuang untuk memajukan partai dan organisasi masyarakat.
“MKGR dan Golkar itu satu, tak bisa terpisahkan. Kita akan terus berjuang bersama untuk memajukan kedua organisasi ini. Semoga silaturahmi ini semakin mempererat hubungan kita dan memberikan keberkahan bagi kita semua,” tutup Farabi dengan penuh semangat.
Kegiatan Safari Ramadan di Kantor DPD Golkar Kota Depok ini bukan hanya sekedar ajang silaturahmi, tetapi juga menjadi momentum penting dalam memperkuat solidaritas dan semangat perjuangan para kader Golkar dan MKGR di Kota Depok.***